Daerah

Komisi II DPRD Mura Tara Studi Banding Ke DPRD Bengkulu Utara

Bengkulu Utara,GC-Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) kabupaten Bengkulu Utara,senin (14/11/2016) kedatangan tamu dari DPRD bagian komisi II kabupaten Mura Tara. Kedatangan tamu tersebut bertujuan ingin studi banding tentang pembahasan KUA dan PPAS untuk tahun 2017 di kabupaten muara tara mendatang.

Kedatangan DPRD kabupaten Mura Tara di sambut oleh anggota dewan kabupaten Bengkulu Utara di ruang sidang gabungan sekaligus melakukan pembahasan tentang KUA dan PPAS untuk tahun 2017 kedepan.

Setelah usai melakukan pembahasan di ruang sidang gabungan,salah seorang anggota DPRD bagian komisi II kabupaten Mura Tara,Ruslan, saat di tanyakan dengan awak media mengatakan, kedatangan rombongannya itu merupakan untuk mencari perbandingan bagai mana cara pembahasan anggaran untuk kabupaten mura tara tahun depan,agar pihak DPRD khususnya bagian komisi II tidak salah dalam melaksanakan tugas saat pembahasan anggaran  tahun 2017 nanti.

“kabupaten mura tara kan masih baru, sehingga masih banyak yang perlu di pelajari,agar tidak menyalahi aturan, terutama aturan dalam pembahasan KUA dan PPAS,” Jelas Nya.

Secara terpisah,ketua Bapemperda DPRD Kabupaten Bengkulu Utara,Selamet Waluyo,ketika di minta tanggapan  atas kegiatan kunjungan DPRD kabupaten mura tara ke DPRD kabupaten Bengkulu Utara,menjelaskan hanya memberikan sekilas gambaran dan tata cara pembahasan KUA dan PPAS yang sudah di lakukan oleh para anggota DPRD setempat.

“Kita hanya memberikan sekilas gambaran tentang pembahasan KUA dan PPAS yang sudah kita lakukan,di mana ada suatu poko-pokok pikiran yang perlu di sampaikan pada pihak pemerintah daerah,agar program tepat sasaran sesuia dengan anggaran yang sudah tersedia,” Tutup Selamet Waluyo.(BEN)

Related posts

Bupati Bengkulu Utara Membuka TMMD REG Ke-102

Beni Irawan

BPK Lakukan Klarifikasi Pada 30 DPRD BU Terkait Kegiatan 2023

Beni Irawan

Satpol PP Imbau PKL di Alun-Alun Agar Berjualan Hingga Pukul 17.00 Wib

Beni Irawan

Leave a Comment