Daerah

Usai Serahkan Uang Purna Bakti,Bupati BU Gelar Rapat RAPIM TEPRA Di Aula Pemda

Bengkulu Utara,Garudacitizen.com–Diruang Aula gedung pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Utara, (BU) Bupati Bengkulu Utara),Ir. Mi’an Selasa (20/9/2016) menggelarkan Rapat pimpinan Tim Evaluasi Dan Pengawasan Realisasi Anggaran (TEPRA).
BUPATI BU,Ir MI'AN GELAR RAPIM TEPRA DI RUANG AULA PEMDA.
BUPATI BU,Ir MI’AN GELAR RAPIM TEPRA DI RUANG AULA PEMDA.
Dalam Rapat, Bupati mengatakan, TEPRA ini di laksanakan,guna untuk upaya pihak pemerintah daerah memaksimalkan serapan anggaran disetiap SKPD. Sehingga melalui evaluasi dan pengawasan yang rutin kedepan akan berdampak terhadap pembangunan disemua sektor.
Secara terpisah, Sebelum melaksanakan Rapat Pimpinan TEPRA, Bupati Bengkulu Utara,Ir. Mi’an sekitar pukul 9.00 wib pagi (20/9/2016) melaksanakan penyerahan uang purnabakti secara simbolis kepada 95 orang mantan kades Se-Kabupaten Bengkulu Utara.Yang mana kegiatan penyerahan uang tersebut di laksanakan Di Gedung Pertemuan Balai Ratu samban kecamatan kota Arga Makmur .
Dalam sambutan Bupati Bengkulu Utara,Ir Mi’an,mengatakan, Uang Purnabakti yang diberikan itu sebagai rasa tanda terimakasih dari pihak Pemerintah Daerah Bengkulu Utara atas pengabdian para Pemimpin masyarakat yang berada di Desa selama ini. Kemudian Bupati juga mengatakan, karena pilkada Kades di laksanakan secara serentak sehingga tertundanya pemberian uang dana purna bakti tersebut dan baru dapat Terealisasikan saat ini. Maka dengan adanya demikian,disaat penyerahan uang tersebut Bupati Bengkulu Utara mengucapkan permohonan maaf kepada seluruh para mantan Kepala Desa (Kades) atas tertundanya penyerahan dana purnakti selama ini.
“Saya mohon maaf atas keterlambatan dalam memberikan dana purna bakti. Atas nama pemerintah daerah,saya ucapkan banyak terima kasih dan mohon tetap membimbing para kades yang baru agar lebih baik,” ujar.(>>GC)

 

Related posts

Lampu Hias Kota Arga Makmur Banyak Mati dan Hilang

Beni Irawan

TAPD Tak Hadir, Banggar Rapat Dengan Sederetan Kursi Kosong

Beni Irawan

Polres Bengkulu Utara Berhasil Meringkus Pembobol Counter

Beni Irawan

Leave a Comment

2 + 1 =