Advetorial Daerah

Banmus DPRD BU Gelar Rapat Penjadwalan Kegiatan TA 2024

Banmus DPRD BU Gelar Rapat Penjadwalan Kegiatan TA 2024

Garuda Citizen – Dihadapkan dengan beberapa agenda besar yang harus diselesaikan. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bengkulu Utara, melakukan rapat kerja Badan Musyawarah (Banmus) yang dipimpin langsung oleh Wakil Ketua 1 Juhaili, S.IP.

Rapat dihadiri sejumlah Anggota Banmus, Sekretaris Dewan Serta para Kabag, Kasubag dan Staff Setwan yang berlangsung di ruang rapat komisi Gabungan DPRD Bengkulu Utara, tersebut berjalan dengan biak dan lancar, Senin (3/6/2024).

Dalam rapat yang dilakukan, Pimpinan dan anggota Banmus DPRD Bengkulu Utara membahas beberapa agenda jadwal kegiatan DPRD Tahun Anggaran (TA) 2024. Terutama pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tahun 2024.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Ketua 1 DPRD Bengkulu Utara, selaku pimpinan rapat Banmus, Juhaili, S.IP mengatakan rapat Banmus yang dilakukan dalam rangka memastikan persiapan DPRD untuk melakukan persiapan pembahasan hingga sidang paripuran terkait 5 Ranperda tahun 2024.

“Kita hari ini melakukan rapat penjadwalan kegiatan DPRD dalam melakukan pembahasan 5 ranperda,” singkat Juhaili. (Ben)

Related posts

Diklat Kepsek, Diknas Bengkulu Utara Disinyalir Lakukan Pungli

Beni Irawan

Masalah PT SIL, Warga Dari 3 Desa Datangi Kantor Gubernur

Beni Irawan

Bawaslu Tindaklanjuti Kades Karang Suci Jadi Saksi Partai

Beni Irawan

Leave a Comment

6 + eighteen =