Bengkulu Utara,(GC) – Pada saat Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Bengkulu Utara mulai melakukan Verifikasi partai Berkarya sebagai partai pendatang baru yang sudah mendaftar beberapa waktu lalu tampaknya banyak menuai masalah. Salah satunya, diduga nama Ir.Mian selaku ketua DPC partai Gerindra yang saat ini juga menjabat sebagai Bupati Bengkulu Utara dicatut oleh pengurus partai Berkarya sebagai kader.
“Iya, memang pada saat kita melakukan pengecekan,terdapat 265 nama kader partai yang ganda, seperti nama Ir.Mian selaku Bupati Bengkulu Utara terdaftar didua Partai, yakni di Partai Gerindra dan Partai Berkarya,” Ungkap Rodi selaku ketua KPUD Bengkulu Utara di ruang Kerjanya,Rabu (1/11/2017).
Lanjutnya, dari hasil pengecekan Partai yang sudah mendaftar, pihak KPUD juga menemukan sebanyak 37 orang PNS serta beberapa angota Polri dan TNI yang namanya diduga juga dicatut sebagai kader pengurus Partai Berkarya dan Partai Amanat Nasional (PAN).
Sehingga dengan adanya hal ini, pihak KPUD dalam waktu dekat akan mendatangi orang-orang yang namanya tercantum didalam daftar kader pengurus partai tersebut guna untuk menegtahui status mereka sekaligus mempertanyakan sejauh mana keterlibatan mereka ketika ada namanya di struktur pengurus Partai.
“Jika nanti ketika pihak kita datangi orang-orang yang namanya sudah terdaftar di partai tidak mengakui bahwa Ia tidak marasa sebagai pengurus partai maka namanya akan segera kita coret,” Jelas Rodi.
Selain itu Ketua KPUD juga Mengatakan, meskipun banyak ditemukan permasalahan pada saat melakukan Verifikasi Partai, namun pihak KPUD tidak akan memberikan sanksi. Bahkan jika ada salah seorang yang keberatan namanya dicatut oleh pihak partai, maka menurut ketua KPUD hal tesebut bukan ranah KPUD lagi melainkan sudah mengarah keranah hukum.
“Terkait bagi yang tidak terima namanya tercantum sebagai pengurus partai saat ini, itu tidak urusan kami melainkan ranah aparat penegak hukum untuk menindaklanjutinya,” Demikian Rodi.(Ben)