Daerah

Pemda BU Gelar Upacara Hut Provinsi Bengkulu Ke 48

Bengkulu Utara,GC- Dalam Rangka memperingati Hari Ulang Tahun Provinsi Bengkulu ke 48, pemerintah daerah (Pemda) kabupaten bengkulu utara (BU) menggelarkan upacara di halaman Kantor Bupati dengan tema “Mari kita lanjutkan gerakan nasional ayo kerja demi peningkatan pertumbuhan ekonomi di Provinsi Bengkulu” Jum’at (18/11/2016).

Wakil Bupati (Wabup) Bengkulu Utara, Ari Septia Dinata,selaku inspektur upacara (Irup) menyampaikan sangat mendukung apa yang di lakukan oleh pemerintah provinsi bengkulu dalam kemajuan pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat. Bahkan wabup juga mengajak para pelajar dan pemuda yang ada di kabupaten bengkulu utara agar selalu berkarya dan mengejar berbagai prestasi dalam keberhasilan untuk kemajuan pembangunan serta nama baik di daerah setempat.

“Kita selalu mendukung apa yang di lakukan oleh pemerintah provinsi terutama program gubernur bengkulu dalam pembangunan yang benar-benar berkelanjutan serta di rasakan oleh masyarakat secara maksimal,” Jelas Wabup.

Hadir dalam Upacara tersebut,camat kota arga makmur,selaku pemimpin upacara,Kepala Dinas ,Asisten,SKPD dan FKPD, unsur Muspida,anggota KNPI,Satpol PP serta para pelajar SMP dan SMA yang ada di kabupaten bengkulu utara. Upcara yang di laksanakan sekitar pukul 8.00 Wib itu berjalan dengan baik dan lancar.(BEN)

Related posts

Sekda Bengkulu Utara : Terbukti Pungli Silahkan Proses Sesuai Aturan

Beni Irawan

Miris..Gedung LAB Kesehatan Daerah Bengkulu Utara Tak Layak Lagi

Beni Irawan

Pembangunan Gedung RS Pratama Bengkulu Utara Tidak Sesuai Kontrak

Beni Irawan

Leave a Comment