Daerah

Wabup Irup Sumpah Pemuda Ke 88 Di Halaman Pemda Bengkulu Utara

Bengkulu Utara,GC-Hari memperingati sumpah pemuda ke-88, jum’at (28/10/2016), yang berlangsung di halaman kantor Bupati Bengkulu Utara,Wakil Bupati,Arie Septia Dinata bertindak sebagai inspektur upacara (Irup). Kegiatan  Upacara hari sumpah pemuda yang bertema ““Semangat Sumpah Pemuda Kita Perkokohkan Persatuan Bangsa Untuk Mengsukseskan Pembangunan Pemuda Yang Berkelanjutan,” tersebut, dihadiri seluruh dari unsur muspida,dinas,kantor dan badan se-lingkungan pemerintah daerah,serta dari organisasi kepemudaan (KNPI) dan perwakilan siswa-siswi pelajar  SD,SMP dan SMA.

img_0372Upacara di mulai sekitar pukul 08.00 pagi,setelah laporan inspektur upacara ke pembina upacara dilanjutkan dengan prosesi menaikkan bendera merah putih, mengheningkan cipta,  pembacaan teks Pembukaan UUD 1945 serta pembacaan teks Keputusan Kongres Pemuda Indonesia 1928 oleh perwakilan KNPI setempat.

Setelah itu Wabub,Arie Septia Dinata yang membacakan sambutan tertulis dengan materi sebagai pemuda Bengkulu Utara harus berkarya jangan selalu berpangku tangan. Selain itu wabub juga mengatakan nilai-nilai kesatuan merupakan warisan pemuda yang telah diikrarkan oleh para pemuda Indonesia dalam peristiwa sumpah pemuda 28 Oktober 1928,yang mana para pemuda bersumpah untuk bertumpah darah yang satu tanah Indonesia, berbangsa yang satu bangsa Indonesia dan menjungjung bahasa persatuan bahasa Indonesia.

Kemudian wabub juga menjelaskan Peringatan sumpah pemuda menjadi suatu yang amat penting,hal tersebut guna untuk menyerap dan mendalami semangat dan nilai-nilai yang terkandung dalamnya, maka oleh karena itu peristiwa sumpah pemuda harus menjadi kewajiban untuk diperingati setiap tahun agar membangun semangat persatuan dan kesatuan ditengah-tengah kehidupan masyarakat dan bangsa indonesia.

kita bersatu dan melaksanakan hal hal aplikatif saja untuk menuju persatuan seperti menghilangkan diskriminasi dan SARA kemudian sebagai pemuda cobalah kita berkarya untuk mengharumkan nama baik daerah kita ini,” kata Wabup.

Tema peringatan Sumpah Pemuda tahun ini membawa pesan bahwa kita semua, khususnya pemuda perlu memantapkan tekad untuk terus menerus mempertahankan kekompakan dan kemandirian membangun identitas kebangsaan yang lebih kokoh dan bermartabat. Tekad tersebut telah dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari sehingga bangsa Indonesia dengan pasti telah menapak jalan sejarahnya sesuai dengan nilai-nilai Sumpah Pemuda, Pancasila, dan UUD 1945.

“Melalui sambutan ini, saya merasa bahagia dalam kehidupan pemuda, rasa nasionalismenya semakin  meningkat. Makanya sangat diperlukan dalam pengelolaan pembangunan pemuda yang berkarakter, patriotik, menjunjung tinggi kemanusiaan, Kompak bersatu,” Demikian Jelasnya.(BEN)

Related posts

Melarang Wartawan Meliput, Masyarakat Hujani Bupati Dengan Kritikan

Beni Irawan

Wabup Bengkulu Utara Sampaikan LKPJ Bupati 2018

Beni Irawan

Pipa PAM Bocor, PDAM Bengkulu Utara Terkesan Cuek

Beni Irawan

Leave a Comment